Memaster Lovebird Agar Suara Isian Bervariatif dan Ngekek Panjang

Advertisement
Advertisement
Memaster Lovebird Agar Suara Isian Bervariatif dan Ngekek Panjang- Memaster Lovebird, Cara Memaster Lovebird - Pecinta lovebird pada umunya menginginkan burungnya memiliki suara ngekek panjang, frekuensi yang banyak, dan lagu yang bervariatif. Mayoritas penggemar burung ini memang cenderung menyukai burung dengan spesifikasi seperti itu, karena Juri biasanya pada saat perlombaan akan tertarik oleh suara burung yang memiliki variasi isian dalam berkicau, namun tidak semua burung memiliki kualitas dan spesifikasi yang demikian. Berbagai cara dilakukan untuk menghasilkan lovebird jawara, salah satu kegiatan yang sering dilakukan adalah memaster lovebird. Dan yang paling bagus biasanya Pemasteran dilakukannya sejak lovebird masih bakalan/anakan.

Proses Memaster Lovebird akan sangat dipengaruhi oleh daya tangkap atau kecerdasan dari burung yang akan dimaster, ada tipe burung yang susah menangkap ketika dimaster, ada juga yang mudah menangkap suara burung master. Begitu juga ada burung yang mudah menyimpan suara master tapi ada juga yang mudah lupa walaupun suara sudah pernah di rekam dalam memorinya. Berikut ini beberapa tips atau cara memaster anakan lovebird agar Memiliki Suara Yang Lebih Bervariatif yang biasa dilakukan oleh master lovebird:

Cara Memaster Burung Lovebird agar Memiliki Suara Yang Bervariatif


Adapun Suara masteran untuk Burung lovebird adalah sebagai berikut:

1.Master Cucak Jenggot

Masteran ini memiliki besetan yang khas dan unik, Anda bisa memperdengarkan masteran ini untuk burung Anda. Tujuannya untuk menambah variasi suara, sebaiknya Anda perdengarkan masteran ini pada burung lovebird yang sudah latah agar labih efektif dalam proses pelatihannya.

2.Master Cililin

Master ini memiliki suara yang tajam dan durasi yang panjang, jika Anda perdengarkan pada burung Anda maka bisa jadi suaranya akan sama nyaring dan duruasi ngekeknya akan panjang.

3.Master Kenari

Suara burung ini cenderung mangalun dan bervariatif, jadi Anda bisa memperdengarkan masteran ini ke burung kesayangan Anda. Tujuannya agar burung Anda memiliki suara yang indah dan memiliki lagu yang lebih bervariatif.

4.Master Tengkek

Suara masteran ini cenderung rapat dan tajam, Anda bisa memperdengarkan masteran ini pada burung Anda untuk menambah variasi lagu untuk burung Anda.

5.Master Belalang

Suara serangga ini sangat unik, tajam, dan rapat, Anda bisa memperdengarkan masteran ini pada burung Anda untuk menambah variasi suara pada burung Anda.

Proses Pemasteran Lovebird

Anda bisa melakukan pemasteran ini sedari burung masih muda, hal ini untuk melatih burung agar terbiasa mengeluarkan suara yang bagus dan khas. Adapun cara pemasteran bisa dimulai dengan:
1.Memaster burung saat masih anakan
2.Memaster burung pada saat mabung
3.Memaster burung dengan suara rekaman masteran
4.Memaster burung dengan suara dari burung dengan jenis yang sama

Nah adapun proses pemasteran lovebird bisa dilakukan dengan cara:

1.Menggantang burung yang masih muda dengan 3 burung masteran yang diletakan pada suatu ruangan yang sama.

2.Memutar rekaman masteran burung, Anda bisa memutar setidaknya 3 jenis suara burung setiap harinya.

3.Menempatkan lovebird dengan burung masterannya pada suatu tempat yang sama setiap hari dan dalam segala kondisi.

http://miefbird.blogspot.com/2016/03/cara-memaster-lovebird-supaya-memiliki.html
Cara Memaster Lovebird Supaya Memiliki Suara Bervariatif
Baca : Makanan Lovebird Terbaik Biar Ngekek Panjang.

Untuk mendapatkan kualitas burung Anda haruslah melakukan cara-cara memaster lovebird seperti di atas. Akan tetapi di samping memaster burung ini Anda juga harus melakukan perawatan yang baik pada burung Anda, perawatan tersebut bisa berupa memberi pakan yang berkualitas, melakukan perawatan kebersihan yang rutin, menjaga kesehatan burung, dan masih banyak perawatan lainnya yang bisa Anda lakukan.

Demikian Cara Memaster Lovebird Supaya Memiliki Suara Bervariatif. Semoga bermanfaat & Semoga Sukses. Salam LBmania..

Advertisement